Menyegarkan & Merekondisi Otot Punggung

Massage Batu Hangat, Bleaching Scrub & G-Five

Terapi punggung menghilangkan pegal, mengencangkan kembali kulit punggung, memangkas lemak, menyembuhkan pegal otot, serta melancarkan peredaran darah dan menyegarkan punggung.

terapi punggungAktivitas yang kita lakukan setiap hari seringkali menyebabkan tubuh mengalami lelah, pegal, dan penat. Salah satu respon tubuh yang kontras terhadap kondisi kelelahan tersebut adalah bagian punggung. Akibatnya kita merasa tidak nyaman, sakit dan tidak leluasa bergerak, bahkan tidak jarang menyebabkan sakit lainnya, seperti sakit kepala, dll.

Perawatan terapi punggung (back therapy products) di salon Anata akan menjawab masalah anda tersebut. Dengan fasilitas dan rangkaian perawatan yang di rancang khusus anda akan merasakan kebugaran kembali punggung & tangan anda hanya dalam waktu ± 70 menit.

Rangkaian Perawatan

1. Massage & Teknik Batu Hangat

Anda akan duduk relaks di kursi khusus untuk massage, lalu punggung & tangan dimassage menggunakan Poliekstrak lotion aromatic yang wanginya menenangkan dan memberikan efek hangat di kulit. Kemudian batu hangat akan digosokkan pada punggung & tangan untuk menambah relaksasi pada otot.

2. Penghancuran Lemak Mesin G-Five

Fasilitas mesin G5 yang kami miliki efektif menghilangkan rasa pegal maupun sakit pada daerah punggung. Setiap getarannya juga membantu menghancurkan lemak.

3. Bleaching & Scrub

Kebersihan & kehalusan kulit selalu menjadi concern kami. Di perawatan ini pun, tahap akhir pada punggung & tangan anda akan dioleskan Poliekstrak cool lightening, Poliekstrak body scrub, lotion serta vitamin C. Rasakan tubuh yang relaks, segar, dan kembali fit. Kulit punggung & tangan pun bersih, halus dan cerah.

*Disclaimer*